laporan tugas

Minggu, 25 Desember 2011

6.daur hidup produk


6.daur hidup produk

peran daur hidup dalam strategi pemasaran
Daur hidup produk dapat memberikan indikasi tentang perkembangan suatu produk yang dapat diterima oleh konsumen. Ukuran yang menunjukkan perkembangan tersebut adalah tingkat penjualan produk, di samping juga tingkat keuntungan. Daur hidup produk yang dapat dilalui oleh suatu produk secara normal meliputi empat tahap, yaitu tahap perkenalan, tahap pertumbuhan, tahap kedewasaan, dan tahap penurunan.
Atas dasar kondisi pada masing-masing tahap tersebut perusahaan dapat menyusun strategi pemasaran yang sesuai. Perbedaan setiap tahap dalam daur hidup produk itu memerlukan strategi pemasaran yang berbeda pula. Strategi pemasaran yang dikembangkan didasarkan pada variabel bauran pemasaran dengan penekanan khusus pada salah satu variabel tertentu. Pada tahap perkenalan lebih diutamakan promosi, pada tahap pertumbuhan lebih diutamakan distribusi, pada tahap kedewasaan lebih diutamakan harga, dan pada tahap penurunan lebih diutamakan pengurangan biaya.
Daur hidup produk adalah konsep penting dalam pemasaran yang memberikan wawasan tentang dinamika kompetitif suatu produk, daur hidup produk menggambarkan tahapan-tahapan berbeda dalam sejarah penjualan suatu produk. Mengatakan bahwa suatu produk mempunyai daur hidup berarti menegaskan empat hal berikut : Pertama, Produk mempunyai waktu hidup yang terbatas, Kedua, Penjualan produk melewati tahapan-tahapan yang berbeda, setiap tahap memberikan tantangan yang berbeda bagi penjual, Ketiga, Laba naik dan turun pada tahap-tahap daur hidup produk yang berbeda dan Keempat, Produk membutuhkan strategi pemasaran , keuangan, pemanufakturan , pembelian dan personalia yang berbeda setaip tahap daur hidup mereka.
Daur hidup penjualan dan laba terdiri dari empat tahapan

> TAHAP PERKENALAN
- Perkenalan. Suatu periode pertumbuhan penjualan yang lambat ketika produk tersebut dikenalkan di pasar. Tidak ada laba pada tahap ini karena mahalnya biaya perkenalan produk.

> TAHAP PERTUMBUHAN
- Pertumbuhan . Suatu periode penerimaan pasar yang cepat dan peningkatan laba yang substansial

> TAHAP KEDEWASAAN
- Kedewasaan. Suatu periode penurunan dalampertumbuhan pasar karena produk telah diterima oleh sebagian besar pembeli potensial. Laba stabil atau menurun karena peningkatan pengeluaranpemasaran untuk mempertahankan produk melawan persaingan.

> TAHAP PENURUNAN
- Penurunan. Periode ketika penjualan menunjukkan penuruan dan keuntungan berkurang.






Ø sumber

Ø www.yahoo.com
Ø Google








Tidak ada komentar:

Posting Komentar